Untuk ke 15 kalinya Festival Buku
Murah Di Semarang, diadakan di Gedung Wanita , jalan Sriwijaya, Semarang dari
tanggal 1-7 April 2015. Berbagai dekoratif diluar ruangan di hadirkan untuk
menarik minat pengunjung. Awang Wisnuaji (28) salah satu Panitia Festival Buku
Murah dari Event Organizer 3 G
Production ini memaparkan “dari tahun ke tahun kami selalu membuat inovasi dan
dekorasi baru, tergantung dari tema acara”.
Kali ini menggunkan tema “revolusi Ilmu dengan buku”. Untuk merealisasikan tema tersebut, dibuatlah
monumen berbentuk buku raksasa yang terbuka dan di tengahnya ada replika otak
manusia yang berwarna-warni dan bertuliskan Revolusi ilmu dengan buku. Untuk
menarik perhatian monumen tersebut bisa berputar putar seperti di Universal
Studio.
Monumen Revolusi Ilmu dengan Buku |
Panggung hiburan pun disediakan “setiap malam kami mengadakan acara malam, yang tentunya bisa dinikmati oleh para pengunjung, jarang kan jualan buku ada hiburanya?” ucap mas Awang. Berbagai hiburan mulai dari pertunjukan band, sulap, komunitas hewan peliharaan seperti reptil bahkan pertunjukan iptek dari anak SMP tentang ilmu fisika dan Robot dari Salah satu Universitas di Kota Semarang di hadirkan di festival buku murah ini.
“kami sebagai panitia memiliki
fungsi sebagai pengelola acara dan publikasi, jadi kreatifitas kami di
pertaruhkan disini, dan kota Semarang sebagai tolok ukur keberhasilan sebelum
ke kota kota lain. Untuk di kota Semarang sendiri kami bekerja sama dengan
Kantor Perpustakaan dan Arsip Kota Semarang, begitu juga di kota kota lain kami
menggandeng perpustakaan pemerintah kota setempat” Ungkap mas Awang dengan
gambalng. Di Sekretariat panitia
terpampang semua poster acara yang diakan di kota Pekalongan, Jogjakarta,
Banjarmasin, Bontang, Surabaya dan masih banyak lagi terutama kota-kota di Pulau
Jawa dan Kalimantan.
Maria Diaz G.331.12.0052
Tidak ada komentar:
Posting Komentar